BinkamDaerah

Laksanakan Program KSAD, Babinsa Salurkan Bantuan Sembako Untuk Anak Terindikasi Stunting

×

Laksanakan Program KSAD, Babinsa Salurkan Bantuan Sembako Untuk Anak Terindikasi Stunting

Sebarkan artikel ini

Lombok Barat, NTB – Dalam memperhatikan kesehatan masyarakat terlebih ibu dan anak, TNI AD melalui Bintara Pembina Desa (Babinsa) laksanakan Bakti TNI dalam percepatan penurunan  stunting dan pemberian nutrisi tambahan bantuan Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) yang bekerjasama dengan PT. PLN Persero di wilayah Komando Rayon Militer (Koramil) 04/Gerung, Komando Distrik Militer (Kodim) 1606 Mataram, yang di berikan bantuan berupa sembako kepada anak asuh yang terindikasi stunting di Dusun Begende, Desa Merembu, Kecamatan Labuapi, Lombok Barat, Selasa (14/3/2023).

Penyaluran dan pemberian bantuan sembako ini sebagai bentuk perhatian KSAD kepada permasalahan stunting di wilayah binaan yang bisa teratasi dengan cepat dan baik.

Babinsa Merembu Koramil 1606-04 Gerung Serda Zulkarnawandi dalam laporannya mengungkapkan, “bantuan tambahan gizi dan makan tersebut merupakan salah satu bentuk dan upaya TNI AD dalam mendukung program pemerintah untuk menuntaskan kasus anak yang beresiko stunting di wilayah Lombok Barat,” ucap Babinsa.

“Bantuan ini di berikan kepada keluarga yang mempunyai anak yang beresiko stunting, di harapkan bantuan tersebut dapat berguna bagi anak balita untuk mendukung kebutuhan asupan gizi dan vitamin yang di butuhkan dalam masa pemulihan,” tambahnya.

“Selain itu juga pemerintah saat ini sedang gencar melaksanakan program pencegah stunting dan kurang gizi/gizi buruk bagi anak balita,” terangnya.

Suhartini Ibu dari Malik Firdaus penerima bantuan tersebut mengungkapkan, “terima kasih kepada Bapak KSAD Jendral TNI Dudung Abdurachman yang telah peduli terhadap kesehatan anak kami, semoga dengan vitamin yang di berikan melalui Babinsa ini bisa menambah asupan makanan untuk anak kami, dan cepat menjadi anak yang bebas stunting,” ucapnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *