Berita

Polres Lombok Barat Gencar Sosialisasi Bahaya Narkoba di Dusun Bengkel Barat

×

Polres Lombok Barat Gencar Sosialisasi Bahaya Narkoba di Dusun Bengkel Barat

Sebarkan artikel ini
Polres Lombok Barat Gencarkan Sosialisasi Bahaya Narkoba

Lombok Barat, NTB – Satuan Pembinaan Masyarakat (Sat Binmas) Polres Lombok Barat, Polda Nusa Tenggara Barat (NTB), terus gencar melakukan sosialisasi dan edukasi terkait bahaya narkoba di tengah masyarakat. Kali ini, Dusun Bengkel Barat, Desa Bengkel, Kecamatan Labuapi, menjadi sasaran kegiatan tersebut.

AKP Daniel Ibi Lona, S.Sos., Kasat Binmas Polres Lombok Barat, mengungkapkan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya preemtif. Dalam memberantas peredaran dan penyalahgunaan narkoba di wilayah hukum Polres Lombok Barat.

“Kami ingin memberikan pemahaman yang komprehensif kepada masyarakat tentang bahaya narkoba, jenis-jenisnya, serta cara pencegahannya. Dengan begitu, sehingga masyarakat dapat lebih waspada dan berperan aktif dalam menjaga lingkungan dari ancaman narkoba,” ujar AKP Daniel.

Baca Juga  Patroli Ketat Polres Lombok Barat Amankan Kantor Bawaslu Jelang Pilkada

Sosialisasi yang Menyasar Tokoh Masyarakat dan Agama

Kegiatan yang berlangsung pada Jumat malam, 19 Juli 2024, di Musholla Miftahul Khair, Dusun Bengkel Barat, ini dihadiri oleh tokoh agama, tokoh masyarakat, serta warga Dusun Bengkel Barat. Hadir pula dalam kegiatan tersebut Kanit Bintibsos Ipda Rusdin, Aiptu Made Indra Sumadi, Aipda Made Surya A., dan Bripka Alimudin.

AKP I Gede Gumiarsana, Kasi Humas Polres Lombok Barat, menjelaskan bahwa kegiatan bersama tokoh agama dan tokoh masyarakat bukan tanpa alasan.

“Tokoh agama dan tokoh masyarakat memiliki peran yang sangat strategis dalam memberikan pengaruh positif kepada masyarakat. Kami berharap, melalui mereka, pesan-pesan tentang bahaya narkoba dapat tersampaikan secara lebih luas dan efektif,” kata AKP Gede.

Baca Juga  Polsek Sekotong Amankan Nyongkolan di Lombok Barat, Arus Lalu Lintas Lancar

Materi Sosialisasi yang Komprehensif

Dalam sosialisasi tersebut, menyampaikan materi yang komprehensif mengenai narkoba. Mulai dari jenis-jenis narkoba yang sering disalahgunakan, dampak negatifnya terhadap kesehatan fisik dan mental, hingga upaya-upaya yang dapat dilakukan untuk menjauhi narkoba.

“Kami tidak hanya memberikan informasi, tetapi juga memberikan pemahaman tentang bagaimana cara menolak ajakan untuk mencoba narkoba, serta memberikan solusi bagi mereka yang sudah terlanjur terjerumus dalam penyalahgunaan narkoba,” tambah AKP Daniel.

Upaya Menjaga Kamtibmas di Lombok Barat

Selain memberikan edukasi tentang narkoba, tim Sat Binmas juga mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah Kabupaten Lombok Barat.

“Kami percaya, dengan partisipasi aktif dari masyarakat, kita dapat menciptakan lingkungan yang aman, nyaman, dan bebas dari narkoba,” tegas AKP Daniel.

Baca Juga  Transformasi Infrastruktur Lombok Utara: TMMD ke-119 Capai 95% Progres dengan Inspeksi Ketat Kualitas Bahan

Komitmen dalam Pemberantasan Narkoba

Kegiatan sosialisasi ini merupakan salah satu bukti komitmen dalam memberantas peredaran dan penyalahgunaan narkoba. Polres Lombok Barat juga terus melakukan berbagai upaya lainnya, seperti razia, penangkapan pengedar, serta rehabilitasi bagi pengguna narkoba.

“Kami tidak akan berhenti sampai di sini. Juga akan terus melakukan berbagai upaya untuk memberantas narkoba di Lombok Barat. Kami juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama memerangi narkoba,” tutup AKP Daniel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *