Polsek Tanjung Tingkatkan Intensitas Patroli Selama Bulan Suci Ramadhan
Lombok Utara – Guna mengantisipasi balap liar, balap lari dan, Tawuran antar pemuda, Kepolisian Sektor Tanjung sasar pemuda berikan himbauan kepada para pemuda, (4/3).
Guna menciptakan situasi yang aman serta kondusif selama bulan suci Ramadhan perkuat patroli dan menyasar para pemuda yang berkumpul dan berikan himbauan terkait larangan melakukan balap liar maupun balap lari yang mana dapat berpotensi menggangu ketertiban dan kemanan masyarakat.
Kapolres Lombok Utara AKBP Agus Purwanta, S.I.K., melalui Kapolsek Tanjung AKP Remanto, SH., menyampaikan bahwa Polsek Tanjung meningkatkan intensitas patroli untuk mengantisipasi adanya balap liar maupun balap lari yang kerap meresahkan masyarakat selama bulan puasa.
“Kami berharap dengan peningkatan intensitas Patroli ini dapat menciptakan rasa aman dan melancarkan ibadah puasa serta masyarakat dapat menambah ke hikmatan selama ibadah puasa di Kabupaten Lombok Utara khususnya Kecamatan Tanjung”.