BinkamDaerahEkonomi

Babinsa Selat Peduli Pertanian, Ajarkan Pengomposan Pupuk Kascing

×

Babinsa Selat Peduli Pertanian, Ajarkan Pengomposan Pupuk Kascing

Sebarkan artikel ini

Lombok Barat, NTB – Bintara Pembina Desa (Babinsa) Selat Komando Rayon Militer (Koramil) 1606-08 Narmada, Serda Saeful Bahri, melakukan kunjungan ke kelompok ternak Tunas Rinjani yang sedang aktif dalam pembuatan pupuk organik menggunakan Kotoran Cacing (Kascing). Kunjungan ini merupakan bagian dari upaya Babinsa dalam mendukung pengembangan pertanian berkelanjutan dan penggunaan teknik pertanian ramah lingkungan di Dusun Montong Daye, Desa Selat, Kecamatan Narmada, Lombok Barat, Jum’at (30/6/2023).

Pada kunjungan tersebut, Serda Saeful Bahri bertemu dengan Ketua Kelompok Ternak “Tunas Rinjani” yang terdiri dari 21 anggota petani lokal. Kelompok ini telah sukses dalam mengembangkan usaha peternakan dengan mengolah Kascing menjadi pupuk organik yang berkualitas tinggi.

Baca Juga  Babinsa Pakuan Bersama Dinas Pertanian Berikan Pelatihan Pertanian di Desa Kumbi

Dalam diskusi dengan anggota kelompok, Serda Saeful Bahri menyampaikan apresiasi dan dukungan dari pihak TNI AD terhadap upaya mereka dalam mengimplementasikan teknik pertanian ramah lingkungan. Babinsa juga menjelaskan manfaat penggunaan pupuk organik yang dihasilkan dari Kascing, seperti meningkatkan kesuburan tanah dan mengurangi penggunaan pupuk kimia yang berpotensi merusak lingkungan.

Selain memberikan apresiasi, Serda Saeful Bahri, juga memberikan pengetahuan dan informasi tambahan kepada anggota kelompok tentang teknik pengolahan kotoran cacing yang lebih efektif dan efisien. Ia berbagi pengetahuan tentang proses pengomposan yang benar dan teknik penggunaan pupuk organik pada berbagai jenis tanaman.

Ketua Kelompok Ternak “Tunas Rinjani”, Ahmad Usman, mengungkapkan rasa terima kasihnya atas kunjungan dan dukungan dari Serda Saeful Bahri. “Bantuan dan pengetahuan yang diberikan akan sangat membantu dalam mengembangkan usaha peternakan mereka lebih lanjut,” tuturnya.

Baca Juga  Bhabinkamtibmas Desa Rumak Turun Tangan Bantu Pembangunan Rumah Bantuan Kemensos RI

“Pupuk organik yang dihasilkan oleh kelompok ternak “Maju Jaya” telah mendapatkan permintaan yang cukup tinggi dari petani di sekitar wilayah Narmada. Kualitas pupuk organik tersebut dinilai lebih baik daripada pupuk kimia, sehingga mampu meningkatkan hasil panen petani secara signifikan,” tambahnya.

Melalui kunjungan ini, Babinsa Selat Koramil 1606-08 Narmada menegaskan komitmennya untuk mendukung pertanian berkelanjutan dan penggunaan teknik pertanian ramah lingkungan di wilayah mereka.

Serda Saful Bahri berharap, “Kunjungan ini dapat mendorong lebih banyak petani untuk mengadopsi praktik pertanian yang lebih ramah lingkungan, sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan petani dan menjaga kelestarian lingkungan di Narmada,” Tegasnya.

Dengan adanya dukungan dari pihak militer melalui Babinsa, diharapkan pengembangan teknik pertanian ramah lingkungan seperti pengolahan kotoran cacing menjadi pupuk organik dapat menjadi lebih luas dan berkelanjutan di seluruh wilayah Indonesia.

Baca Juga  Kapolsek Batulayar Gelar Kegiatan Jumat Curhat untuk Membangun Sinergi dengan Stakeholder Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *