Berita

Polsek Labuapi Mengajak Masyarakat Bersinergi dalam Menciptakan Keamanan di Jalur BIL I dan BIL II

×

Polsek Labuapi Mengajak Masyarakat Bersinergi dalam Menciptakan Keamanan di Jalur BIL I dan BIL II

Sebarkan artikel ini
Polsek Labuapi Ciptakan Keamanan Optimal dengan Patroli Jalur BIL I dan BIL II

Lombok Barat, NTB – Polsek Labuapi terus berupaya menciptakan keamanan yang optimal dengan melaksanakan patroli terjadwal jalur BIL I dan BIL II, Minggu (28/5/2023).

Kapolsek Labuapi, Iptu M. Baejuli, SH, mengatakan dalam kegiatan patrol kali ini mengelilingi jalur BIL I dan BIL II dan melakukan hunting.

“Tujuan patroli ini adalah memantau aktivitas masyarakat, pemuda, dan pengguna jalan, terutama di perbatasan antara Lombok Barat dengan Mataram. Atau tepatnya di Monumen Tembolak Pelangi, serta perbatasan dengan Lombok Tengah,” ungkapnya.

Selama patroli, personel memberikan himbauan kepada masyarakat untuk memperhatikan jam malam, sebagai langkah preventif.

“Untuk mengantisipasi terjadinya tindak kejahatan, termasuk tindak pidana 3C (Curat, Curas, Curanmor), serta kejahatan lainnya. Personel juga melakukan hunting di tempat-tempat yang dianggap rawan gangguan keamanan di sepanjang jalur BIL I dan BIL II, guna memberikan rasa aman kepada masyarakat,” ujarnya.

Selama pelaksanaan kegiatan yang optimal ini, situasi terpantau aman dan kondusif. Hasil patroli menunjukkan bahwa jalur BIL I dan BIL II dalam kondisi aman dan terkendali, serta kehadiran Polri.

“Khususnya di Wilayah Polsek Labuapi, pada jam-jam rawan dapat meminimalisir niat jahat pelaku tindak kejahatan. Hal ini memberikan rasa nyaman bagi pengguna jalan dan seluruh lapisan masyarakat,” tandasnya.

Iptu M. Baejuli, SH, menyampaikan bahwa kehadiran Kepolisian di jalur-jalur ini sangat penting untuk menciptakan keamanan dan kenyamanan bagi masyarakat.

“Mari terus menjaga situasi yang kondusif dan bekerja sama dalam menjaga keamanan wilayah Labuapi,” ujarnya.

Dengan melaksanakan patroli terjadwal seperti ini, harapannya keberadaan polisi dapat memberikan rasa aman. Serta mewujudkan responsifitas yang positif dari masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan sekitar.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *