Binkam

Polsek Batulayar Mantapkan Pengamanan Imbangan Ops Puri Agung 2024 Jelang World Water Forum di Bali

×

Polsek Batulayar Mantapkan Pengamanan Imbangan Ops Puri Agung 2024 Jelang World Water Forum di Bali

Sebarkan artikel ini
Polsek Batulayar Mantapkan Pengamanan Imbangan Ops Puri Agung 2024

Senggigi, Lombok Barat – Polsek Batulayar, Polres Lombok Barat, Polda NTB, mantapkan pengamanan kegiatan imbangan Ops Puri Agung 2024 menjelang kegiatan World Water Forum (WWF) di Nusa Dua Bali. Apel berlangsung pada Jumat (17/5/2024) sekitar pukul 08.00 WITA di Dermaga Senggigi, Desa Senggigi, Kecamatan Batulayar, Kabupaten Lombok Barat.

Apel dipimpin langsung oleh KA Pospam Iptu Otto Edword dan diikuti oleh anggota gabungan Polres Lombok Barat dan Polsek Batulayar yang terlibat dalam kegiatan imbangan Ops Puri Agung 2024 ini.

Dalam arahannya, KA Pospam menyampaikan beberapa poin penting terkait pengamanan yang akan dilakukan.

Ops Puri Agung 2024 berlangsung dari tanggal 17 hingga 26 Mei 2024, kami melakukan kegiatan preemtif. Meliputi melakukan himbauan terhadap masyarakat maupun penumpang,” ungkapnya.

Baca Juga  Babinsa Lembar dan Warga Dusun Kebon Bongor Bersatu dalam Gotong Royong Pembangunan Jalan

Demikian juga timndakan preemtif, derngan melakukan pemeriksaan kepada penumpang. Serta melakukan patroli di seputaran Dermaga.

Informasi Kapal Cepat:

Senagai informasi, dermaga senggigi merupakan akses kapal cepat salah satunya kapal cepat Eka Jaya hanya bongkar muat 1x sehari.

“Hari ini jadwalnya kapal datang dari Padang Bai Bali sekitar pukul 15.00 WITA dan kapal berangkat kembali sekitar pukul 15.40 WITA,” imbuhnya.

Kapolsek Batulayar, Kompol I Putu Kardhianto, S.H., M.H., menekankan pentingnya sinergitas dan koordinasi antar instansi terkait dalam menjaga kelancaran dan keamanan kegiatan imbangan Ops Puri Agung 2024.

“Mari kita laksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab dan profesionalisme,” pesan Kapolsek.

World Water Forum (WWF) adalah forum global yang membahas isu-isu terkait air dan bertujuan untuk mencari solusi yang berkelanjutan yang diadakan di Nusa Dua Bali.

Baca Juga  Polsek Sekotong Gelar Patroli Malam untuk Cegah Pencurian Ternak dan Gangguan Keamanan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *