Berita

Giat Sambang Bhabinkamtibmas Bantu Warga Naikkan Sampan di Desa Binananya

×

Giat Sambang Bhabinkamtibmas Bantu Warga Naikkan Sampan di Desa Binananya

Sebarkan artikel ini

Lombok Utara, Polda NTB – Bhabinkamtibmas Desa Malaka Bripka Suhandi membantu warga nelayan yang baru pulang dari menangkap ikan di Desa Malaka Kecamatan Pemenang KLU, Jumat (17/02/23)

Kegiatan membantu warga menaikkan sampan yang di gunakan nelayan untuk menangkap ikan dilalukan oleh Bripka Suhandi disela-sela kegiatan sambang DDS dimana sudah menjadi kesehariannya, selaku Bhayangkara Pembina Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Bhabinkamtibmas) di Desa Binananya

Melihat warga yang sedang bergotong royong memindahkan perahu, Bripka Suhandi langsung turun untuk membantu warga.

Kapolres Lombok Utara AKBP I Wayan Sudarmanta, SIK., MH melalui Kapolsek Pemenang Iptu Lalu Eka Arya M,SH.M.H saat dikonfirmasi ditempat terpisah memberikan apresiasi atas apa yang telah dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Desa Malaka Bripka Suhandi ini

“Terimaksih saya sampaikan kepada Bhabinkamtibmas yang ikut membantu warga, meskipun ini hal kecil namun ini sangat positif,” Ungkapnya.

Baca Juga  Wisatawan Puas dengan Pelayanan Polsek Lembar di Pantai Cemare Lombok Barat

Kapolsek juga mengajak seluruh pihaknya untuk aktif membantu masyarakat disetiap kesempatan baik saat sedang tidak berdinas terlebih pada saat sedang dinas.

“Mari kita bantu masyarakat kita tunjukkan bahwa Polri memang betul-betul peduli terhadap masyarakat,” Pungkas Kapolsek

Lebih lanjut Lalu Eka Arya mengatakan bhabinkamtibmas juga menghimbau masyarakat agar bersama sama menjaga kamtibmas agar tetap aman dan kondusif serta tidak mudah percaya berita Hoax, dan waspada terhadap cuaca ekstrim, tutupnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *